Cara Supaya Desktop Background Bisa Berganti Secara Otomatis (Slide Show) Pada Windows 7



Assalamualikum wr. wb. dan selamat pagi pengunjung blog tutorial dimanapun dapat mengakses blog kami ini, pada pagi yang cerah ini saya akan berbagi sebuah tutorial kepada teman-teman sekalian. Tutorial berikut ini berhubungan dengan Windows 7, yaitu  bagaimana cara supaya wallpaper di desktop bisa berganti secara otomatis (slide show).


Jika pada Windows XP kita memerlukan sebuah software atau program untuk membuat desktop background dapat berganti secara otomatis, maka di Windows 7 kita tidak memerlukannya sebab Windows 7 sudah menyediakannya, kita hanya menentukan gambar mana saja yang akan ditampilkan secara slide show di desktop.

Sebelum kita lanjut, mungkin teman-teman tertarik juga untuk membaca tutorial kami lainnya dibawah ini:
Manfaat dari mengganti gambar desktop background secara otomatis ialah untuk membuat fariasi pada layar desktop supaya tidak membosankan dengan satu gambar saja. Adapun cara untuk mengganti atau membuat desktop background dapat berganti secara otomatis sangat lah mudah, pertama-tama buka "Control Panel" setelah itu pilih "Change desktop background". Untuk lebih jelasnya perhatikan gambar berikut.


Setelah itu akan muncul laman selanjutnya yaitu setelan desktop background, pada laman ini teman-teman tentukan folder gambar yang akan dimunculkan pada desktop di "Picture location", kemudian centang gambar yang teman-teman inginkan. Lalu tentukan posisi gambar di desktop nantinya, misalnya Fill, Fit, Stretch, atau Center.

Setelah itu tentukan waktu gambar itu akan berganti, sebagai contoh saya saya menggunakan waktu 1 menit. Setelah semua sudah di atur sesuai dengan keinginan, lalu klik save change untuk menyimpan perubahan tadi yang telah dibuat. Untuk lebih jelasnya perhatikan gambar berikut ini.


Bagaimana teman, mudah bukan? Silahkan dicoba menggunakan komputer atau leptop masing-masing. Itulah tutorial cara supaya gambar desktop background bisa berganti secara otomatis (slide show) pada Windows 7, semoga tutorial ini dapat bermanfaat untuk teman-teman sekalian yang baru menginstal Windows 7 di PC nya.




Tutorial Lainnya:

Cara Mengganti Tema Pada Windows 7



Assalamualikum wr. wb. dan selamat pagi para pengunjung setia blog tutorial microsoft office dimanapun teman-teman dapat mengakses blog kami. Pada kesempatan kali ini saya kembali akan berbagi tutorial yang berhubungan dengan Windows 7, yaitu bagaimana cara mengganti tema pada Windows 7.


Sama halnya dengan Windows XP, tema pada Windows 7 akan merubah tampilan pada latar dekstop, warna windows, suara, screen saver, dan lainnya. Cara untuk merubah tema di Windows 7 agak sedikit berbeda dengan Windows XP. Bagaimana caranya, berikut ini penjelasannya.

Sebelum kita lanjut, mungkin teman-teman tertarik juga untuk membaca tutorial kami lainnya dibawah ini:
Untuk merubah tema pada Windows XP, pertama-tama buka "Control Panel" setelah itu cari dan pilih "Change the Theme" yang terdapat pada "Appearance and Personalization". Untuk lebih jelasnya perhatikan gambar berikut ini.


Kemudian akan muncul tampilan berikutnya, pada tampilan ini teman-teman bisa langsung memilih tema yang disediakan oleh Windows 7. Terdapat beberapa tema yang ada diantaranya Aero Themes yang berisi enam tema yaitu Windows 7, Architecture, Characters, Landscape, Nature, dan Scenes. Perhatikan gambar dibawah.


Selain Aero Themes, terdapat juga  Basic and High Contrast Themes yang terdiri dari enam tema, yaitu Windows 7 Basic, Windows Classic, High Contrast 1, High Contrast 2, High Contrast Black, dan High Contrast White. Perhatikan gambar dibawah.


Teman-teman hanya memilih dan mengklik tema sesuai keinginan, jika ingin tema lainnya yang lebih beragam, dapat didownload di internet. Itulah tutorial bagaimana cara mengganti tema pada Windows 7, semoga tutorial diatas dapat bermanfaat untuk teman-teman yang masih pemula dalam Windows 7. Ikuti terus tutorial terbaru kami di blog ini.




Tutorial Lainnya:

Cara Mengganti Screen Saver (Bubbles) Pada Windows 7



Assalamualaikum wr. wb. dan selamat pagi untuk para pengunjung blog tutorial microsoft office dimanapun teman-teman dapat mengakses blog kami ini. Pada kesempatan kali ini saya akan berbagi mengenai tutorial yang berhubungan dengan windows 7, yaitu cara mengganti screen saver pada windows 7.


Seperti yang kita ketahui bahwa screen saver merupakan gambar animasi atau gambar bergerak yang akan muncul jika tidak ada aktivitas pada komputer dalam waktu tertentu. Salah satu manfaat diaktifkannya screen saver ini pada komputer ialah dapat memperindah layar komputer, misalnya screen saver Bubbles pada windows 7.

Sebelum kita lanjut, mungkin teman-teman tertarik juga untuk membaca tutorial kami lainnya dibawah ini:
Untuk mengaktifkan atau mengganti screen saver pada windows 7 caranya sangatlah mudah, pertama-tama buka "Control Panel", setelah itu pilih "Appearance and Personalization". Agar lebih jelas perhatikan gambar dibawah ini.


Kemudian akan muncul tampilan berikutnya yang merupakan isi dari "Appearance and Personalization", setelah itu pilih "Change Screen Saver" untuk mengaktifkan atau mengganti gambar animasi screen saver sesuai dengan keinginan teman-teman. Untuk lebih jelasnya perhatikan gambar berikut.


Kemudian akan muncul laman "screen saver settings", pada laman ini teman-teman dapat memilih gambar bergerak yang sesuai dengan keinginan teman-teman. Windows 7 menyediakan tujuh gambar screen saver yang dapat teman-teman pilih yaitu 3D text, Blank, Bubbles, Google Photos Screensaver, Mystify, Photos, dan Ribbons.

Teman-teman juga dapat menambahkan screen saver lainnya yang dapat didownload di internet. Sebagai contoh saya akan memilih screen saver bubbles. Untuk lebih jelasnya perhatikan gambar berikut ini.


Setelah teman-teman memilih bentuk screen saver yang diinginkan, kemudian menyetel waktu kapan screen saver tersebut akan muncul. Waktu nya dapat kita setel beberapa menit, akan tetapi sebagai contoh saya menyetelnya satu menit saja agar tidak terlalu lama. Oiya, tampilan screen saver tersebut dapat dilihat pada reviewnya disebelah atas. Setelah semua sudah disetel kemudian klik OK untuk mengaktifkannya. Perhatikan gambar berikut.


Itulah cara mengganti screen saver (bubbles) pada windows 7, semoga tutorial ini dapat bermanfaat untuk teman-teman sekalian yang baru menggunakan atau baru beralih dari Windows XP ke Windows 7 seperti saya. Nantikan terus tutorial terbaru kami mengenai microsoft office dan lainnya di blog ini.




Tutorial Lainnya: