Cara Membuat Garis Tengah Pada Tulisan di Excel





Cara Membuat Garis Tengah Pada Tulisan di Excel

Assalamualaikum wr. wb. dan selamat pagi teman-teman dimanapun berada dan kebetulan membaca tutorial ini. Pada kesempatan kali ini saya kembali berbagi kepada teman-teman sebuah tutorial yang berjudul bagaimana cara untuk membuat garis tengah pada tulisan atau kata di Excel.


Ada beberapa alasan kenapa kita perlu untuk membuat tulisan atau kata di Excel terdapat garis ditengah, bisa karna menandakan tulisan tersebut atau lainnya. Fitur yang bisa digunakan untuk membuat garis ditengah tulisan adalah Strikethrough.

Apa itu Strikethrough? Strikethrough adalah salah satu fitur di microsoft office yang berguna untuk mencoret tulisan di tengah atau membuat garis horisontal di tengah tulisan. Adapun cara untuk membuat garis ditengah tulisan di Excel caranya sangatlah mudah.



Pertama-tama, sediakan terlebih dahulu tulisan atau kata yang akan kita buatkan garis ditengahnya. Kemudian teman-teman select kata atau tulisan tersebut, setelah itu klik kanan pada mouse dan pilih Format Cells, lalu pilih Tab Font.



Pada Tab Font tersebut, teman-teman beri centang atau ceklis pada tulisan Strikethrough pada bagian Effects. Setelah itu  klik OK untuk menyimpan pengaturan dan lihat hasilnya. Nah, bagaimana teman, mudah kan caranya? Itulah cara menambahkan garis di tengah tulisan di Excel.



Semoga tutorial ini dapat bermanfaat untuk teman-teman semua, jika menurut teman-teman penjelasan diatas kurang jelas, saya sarankan untuk melihat juga video tutorialnya yang telah saya persiapkan sebelumnya dibawah ini. Selamat mencoba.








Tutorial Lainnya:

0 Response to "Cara Membuat Garis Tengah Pada Tulisan di Excel"

Posting Komentar