Cara Menambah Kolom Tabel di Microsoft Word 2010



Assalamualaikum wr. wb. dan selamat malam untuk pengunjung blog tutorial microsoft office dimanapun teman-teman dapat mengakses blog ini dan membaca postingan ini. Pada kesempatan kali ini saya akan berbagi kepada teman-teman sekalian tentang bagaimana cara menambah kolom di microsoft word 2010.


Microsoft word 2010 merupakan versi terbaru dari microsoft word 2007, karena ini versi terbaru dari versi sebelumnya pasti terdapat beberapa perubahan-perubahan dari tampilannya. Akan tetapi menurut saya pribadi tidak bergitu banyak adanya perbedaan antara microsoft word 2010 dan microsoft word 2007, tidak seperti saat microsoft word 2003 berpindah ke microsoft word 2007.

Sebelum kita lanjut, mungkin teman-teman tertarik juga untuk membaca tutorial kami lainnya dibawah ini:
Untuk cara menambah kolom pada tabel di microsoft word 2010 pada umumnya sama dengan menambah kolom tabel di microsoft word 2007. Bagaimana caranya? Ternyata sangat mudah, untuk cara pertama pilih tabel yang akan ditambahkan kolomnya. Setelah itu klik salah satu kolom pada tabel tersebut.

Setelah itu klik kanan kolom yang di klik tadi, kemudian pilih Insert, kemudian akan muncul lagi perintah selanjutnya dengan beberapa pilihan. Pilih "Insert Columns to the left" untuk menambah kolom pada sebelah kiri kolom yang diklik tadi dan pilih "Insert Columns to the right" untuk menambah kolom pada sebelah kanan kolom yang diklik tadi. Untuk lebih jelasnya perhatikan gambar berikut.


Untuk cara kedua, pertama-tama tentukan dahulu tabel yang akan ditanbahkan kolomnya. Selanjutnya klik salah satu kolom pada tabel tersebut kemudian pilih menu layout, pada bagian "Rows & Columns" pilih "Insert Left" untuk menambah kolom pada sebelah kiri kolom yang diklik tadi dan pilih "Insert right" untuk menambah kolom pada sebelah kanan kolom yang diklik tadi. Untuk lebih jelasnya perhatikan gambar berikut.


Untuk lebih jelas lagi mengenai tutorial diatas, saya sarankan juga kepada teman-teman untuk melihat video tutorialnya yang telah saya buat sebelumnya dibawah ini. Tapi sebelum dinonton, bolehlah di SUBSCRIBE dulu dong channelnya.


Itulah dua cara dalam menambah kolom tabel di microsoft word 2010, mudah bukan caranya? Sekian dulu postingan saya pada kesempatan kali ini, semoga postingan ini dapat menambah wawasan serta pengetahuan kita mengenai microsoft word 2010. Ikuti terus postingan terbaru kami di blog ini.




Tutorial Lainnya:

Cara Ngeprint 6 halaman jadi 1 lembar di Microsoft Word 2010



Assalamualaikum wr. wb. dan selamat malam untuk teman-teman pengunjung blg tutorial microsoft office dimanapun berada dan kebetulan membaca postingan ini. Pada kesempatan kali ini saya akan berbagi kepada teman-teman mengenai bagaimana cara ngeprint 6 halaman jadi 1 lembar di microsoft word 2010.


Walaupun saat ini versi terbaru dari microsoft office word sudah sampai versi 2016, akan tetapi masih banyak orang-orang yang masih menggunakan microsoft office versi 2007. Saya sendiri walaupun sudah menggunakan microsoft office versi 2010 akan tetapi saya masih menyimpan microsoft office versi 2007 didalam komputer saya.

Sebelum kita lanjut, mungkin teman-teman tertarik juga untuk membaca tutorial kami lainnya dibawah ini:
Microsoft word 2010 merupakan versi selanjutnya dari microsoft word 2007, walaupun secara tampilan lembar kerja pada umumnya sama akan tetapi ada beberapa tampilan yang berbeda pada lembar kerjanya. Salah satunya ialah pada menu print, bahkan tampilan menu print pada word 2007 dan 2010 menurut saya sangat banyak perbedaannya.

Pada microsoft word 2010 sudah dapat negprint lebih dari satu halaman per lembar, bagaimana caranya? Ternyata sangat mudah. Pertama-tama masuk dulu ke menu print dengan cara menekan tombol Ctrl dan P pada keyboard secara bersamaan atau dengan cara memilih menu file pada lembar kerja dan pilih Print. Untuk lebih jelasnya perhatikan gambar berikut.


Setelah itu lakukan pengaturan seperti biasa saat akan ngeprint. Nah untuk supaya kita dapat mengeprint enam halaman per lembar kertas, teman-teman klik pada pengaturan yang paling bawah. Setelah itu pilih "6 Pages per Sheet", untuk lebih jelasnya perhatikan gambar dibawah ini.


Setelah itu klik tombol print yang terdapat disebelah atas menu print untuk melanjutkan ke proses pencetakan dan lihat hasilnya. Perhatikan gambar berikut ini.


Nah bagaimana teman, mudah bukan caranya? Sekian dulu postingan saya pada kesempatan kali ini mengenai bagaimana cara ngeprint 6 halaman jadi 1 lembar di microsoft word 2010, semoga postingan ini dapat menambah wawasan serta pengetahuan kita tentang microsoft office word 2010. Ikuti terus postingan terbaru kami di blog ini.




Tutorial Lainnya:

Cara Ngeprint di Microsoft Publisher 2010



Assalamualaikum wr. wb. dan selamat malam teman-teman pengunjung blog tutorial microsoft office dimanapun berada dan membaca postingan ini. Pada kesempatan kali ini saya akan berbagi sedikit sebuah tutorial yang berhubungan dengan Microsoft Publisher 2010 yaitu bagaimana cara ngeprint lembar kerja di microsoft publisher 2010.


Seperti yang telah kita ketahui bersama bahwa microsoft office publisher 2010 merupakan versi terbaru dari microsoft publisher 2007, dimana tampilan publisher 2010 dan publisher 2007 mempunyai sedikit perbedaan pada tampilannya. Selain pada tampilan, perbedaannya juga terletak pada saat kita ngeprint.

Sebelum kita lanjut, mungkin teman-teman tertarik juga untuk membaca tutorial kami lainnya dibawah ini:
Maka dari itu masih banyak diantara kita belum mengetahui bagaimana cara ngeprint di microsoft publisher 2010 termasuk saya pada awal-awal menggunakannya. Lalu bagaimana cara ngeprint lembar kerja di microsoft publisher 2010? Caranya sangatlah mudah.

Pertama-tama buat dahulu file publisher yang akan kita print, setelah itu masuk ke menu print dengan cara menekan tombol Ctrl dan P secara bersamaan di keyboard. Atau bisa juga dengan cara mengklik menu file pada lembar kerja kemudian pilih Print. Untuk lebih jelasnya perhatikan gambar berikut.


Setelah masuk ke menu print, tentukan dahulu jenis printer yang akan digunakan untuk mencetak. Kemudian jika teman-teman ingin menggandakan hasil cetakan bisa mengaturnya pada "Copies of print job:". Untuk lebih jelasnya perhatikan gambar berikut ini.


Kemudian kita masuk ke pengaturan "Page Range" nya, disitu kita mempunyai empat pilihan yang sesuai dengan kebutuhan yaitu print all pages, print selection, print current page, dan print custom range. Untuk lebih jelasnya perhatikan gambar berikut.


Nah pada pengaturan selanjutnya yaitu "page size" nya kita dapat memilih 10 pilihan ukuran halaman sesuai dengan kebutuhan, yaitu : One page per sheet; tiled; multiple copies per sheet; multiple pages per sheet; booklet, side-fold; booklet, top-fold; side-fold, half sheet; top-fold, half sheet; top-fold, quarter sheet; dan side-fold, quarter sheet. Untuk lebih jelasnya perhatikan gambar berikut.


Setalah itu masuk kepengaturan selanjutnya sesuai dengan kebutuhan yaitu pengaturan yaitu mengatur jenis kertas, orientasinya. Kemudian untuk langkah terakhir klik tombol print untuk melanjutkan ke proses pencetakan.


Nah bagaimana kawan mudah bukan caranya? sekian dulu postingan saya pada kesempatan kali ini yang berjudul tentang bagaimana cara ngeprint lembar kerja di microsoft publisher 2010. Semoga postingan ini dapat menambah wawasan dan pengetahuan kita mengenai microsoft publisher 2010. Ikuti terus postingan terbaru kami selanjutnya.




Tutorial Lainnya:

Cara Ngeprint 4 halaman jadi 1 lembar di Microsoft Word 2010



cara ngeprint 4 halaman di Word 2010

Assalamualaikum wr. wb. dan selamat pagi para pengunjung blog tutorial microsoft office dimanapun teman-teman berada dan membaca postingan ini. Pada kesempatan yang baik ini, saya akan berbagi sebuah tutorial mengenai bagaimana cara ngeprint 4 halaman jadi 1 lembar di microsoft word 2010.


Ngeprint 4 halaman menjadi 1 halaman di microsoft word 2010 mempunyai kelebihan dan kekurangan, kelebihannya ialah dengan ngeprint 4 halaman per lembar akan lebih menghemat penggunaan kertas dibanding jika ngeprint 2 halaman per lembar atau 1 halaman per lembar. Sedangkan kekurangannya ialah tulisan yang dihasilkan lebih kecil dibandingkan saat ngeprint 2 halaman atau 1 halaman per lembar.

Sebelum kita lanjut, mungkin teman-teman tertarik juga untuk membaca tutorial kami lainnya dibawah ini:
Biasanya kita hanya mengetahui yang bisa ngeprint lebih dari satu halaman dalam satu lembar hanya di microsoft powerpoint, akan tetapi saat ini di microsoft word 2010 sekarang sudah bisa ngeprint lebih dari satu halaman per lembar. Bagaimana cara ngeprint 4 halaman per lembar? caranya sangat mudah.

Pertama-tama masuk seperti biasa ke menu print bisa dari keyboard dengan menekan tombol Ctrl+P secara bersamaan, atau dengan cara masuk ke menu file dari lembar kerja word 2010 lalu pilih Print. Untuk lebih jelasnya perhatikan gambar berikut ini.


Setelah masuk kemu print, lakukan hal biasa yang dilakukan saat akan memprint (menentukan jenis print yang akan digunakan) kemudian pilih pengaturan yang paling bawah kemudian klik. Disitu akan muncul beberapa pilihan, pilih "4 Pages per Sheets". Untuk lebih jelasnya perhatikan gambar berikut ini.


Setelah itu, klik tombol print yang berada disebelah atas untuk melanjutkan proses pencetakan dan silahkan lihat hasilnya.


Untuk lebih jelas lagi mengenai tutorial diatas, saya sarankan teman-teman untuk melihat juga video tutorialnya yang telah saya buat dibawah ini. Tapi sebelum dinonton, bolehlah di SUBSCRIBE dulu dong channelnya.


Nah bagaimana kawan, mudah bukan cara ngeprint 4 halaman jadi 1 lembar di microsoft word 2010? Sekian dulu postingan saya pada kesempatan kali ini, semoga postingan ini dapat menambah wawasan dan pengetahuan kita mengenai Microsoft Word 2010 yang merupakan versi terbaru dari Microsoft Word 2007. Jangan lupa pula untuk mengikuti terus postingan terbaru kami selanjutnya.




Tutorial Lainnya:

Cara Ngeprint 2 halaman jadi 1 lembar di Microsoft Word 2010



Assalamualaikum wr. wb. dan selamat siang teman-teman pengunjung blog tutorial microsoft office dimanapun berada dan kebetulan membaca postingan ini. Pada kesempatan kali ini saya akan berbagi kepada teman-teman sekalian yang berhubungan dengan Microsoft Office Word 2010, yaitu bagaimana cara ngeprint 2 halaman jadi 1 lembar.


Pada microsoft office word 2007 kita tidak bisa ngeprint lebih dari satu halaman dalam satu lembar kertas, akan tetapi pada microsoft office word 2010 sudah bisa untuk mengeprint lebih dari satu halaman dalam satu lembar kertas. Ada kelebihan dan kelemahan yang dapat kita dapat dari ngeprint dua halaman dalam satu lembar kertas di word 2010.

Sebelum kita lanjut, mungkin teman-teman tertarik juga untuk membaca tutorial kami lainnya dibawah ini:
Kelebihannya yaitu kita dapat mengurangi penggunaan kertas setengah dari penggunaan biasanya, misalnya kita membuat pekerjaan 100 halaman maka saat di print dengan menggunakan cara ini maka yang terprint 50 lembar kertas saja. Sedangkan kekurangannya ialah ukuran tulisan yang lebih kecil dibandingkan saat ngeprint normal.

Untuk cara ngeprint dua halaman menjadi satu lembar kertas di microsoft word 2010 caranya sangatlah mudah, pertama-tama masuk ke menu print. Kita bisa masuk ke menu print dengan menekan tombol Ctrl+P secara bersamaan di keyboard atau dengan memilih menu File pada lembar kerja, lalu pilih Print. untuk lebih jelasnya perhatikan gambar berikut ini.


Setelah memilih jenis printer yang akan digunakan maka selanjutnya ubah pengaturan untuk mengeprint satu halaman per lembar menjadi dua halaman per lembar. Untuk lebih jelasnya perhatikan gambar berikut ini.


Setelah mengubah pengaturan ngeprint menjadi 2 halaman per 1 lembar, maka selanjutnya klik tombol Print yang berada print untuk melanjutkan ke proses pencetakan. Perhatikan gambar berikut untuk lebih jelasnya.


Untuk lebih jelas lagi mengenai tutorial diatas, maka saya sarankan kepada teman-teman untuk melihat juga video tutorialnya yang telah saya buat sebelumnya. Tapi sebelum dinonton, bolehlah di SUBSCRIBE dulu dong channelnya.


Nah, bagaimana kawan, mudah bukan caranya? Itulah cara ngeprint 2 halaman jadi 1 lembar di microsoft word 2007, semoga tutorial ini dapat menambah pengetahuan kita mengenai microsoft office word 2010. Ikuti terus postingan-postingan terbaru kami di blog ini.




Tutorial Lainnya: