Cara Membuat Nomor Halaman Berbeda Dalam Satu File Word 2010





Cara Membuat Nomor Halaman Berbeda Dalam Satu File Word 2010

Assalamualaikum wr. wb. dan selamat siang teman-teman dimanapun berbada dan kebetulan membaca postingan ini. Pada kesempatan kali ini saya kembali berbagi kepada teman-teman sebuah tutorial yang berjudul bagaimana cara membuat nomor halaman berbeda dalam satu file word 2010.


Nah biasanya pada sebuah laporan terdapat dua bentuk atau macam nomor halaman, pada halaman Kata Pengantar dan Daftar Isi biasanya nomor halamannya berbentuk angka romawi kecil, sedangkan halaman isi dari laporan atau makalah yang kita buat tersebut berbentuk angka biasa.

Sebelum kita lanjut, mungkin teman-teman tertarik juga untuk membaca tutorial kami lainnya dibawah ini:

Biasanya untuk membuat halaman tersebut file dokumennya dipisan, satu file khusus untuk halaman daftar isi dan kata pengantar yang nomor halamannya berbentuk angka romawi kecil, sedangkan file dokumen satunya untuk isi dari laporan, makalah, atau skripsi yang nomor halamannya berbentuk angka atau nomor biasa.

Akan tetapi teman-teman, kita dapat menggabungkan kedua bentuk nomor halaman tersebut menjadi satu file dokumen. Caranya yaitu teman-teman buat terlebih dahulu nomor halaman seperti biasa dengan masuk ke menu insert, kemudian pilih Page Number dan pilih Format Page Number.



Kemudian akan muncul kotak dialog Page Number Format, pada bagian Number Format pilih ke format nomor romawi kecil lalu pilih Ok. Setelah itu teman-teman pilih kembali Page Number, kemdudian tentukan letak nomor halaman sesuai dengan keinginan teman-teman, apakah disebelah atas atau bawah.

Nah, untuk membuat nomor halaman dengan angka atau nomor biasa, teman-teman bisa menempatkan kursor pada halaman sebelum halaman isi dari laporan atau skripsi. Misalnya isi laporan atau skripsi dimulai dari halaman tiga, maka tempatkan kursor pada akhir halaman kedua.



Setelah itu teman-teman masuk ke menu Page Layout, lalu pilih Breaks dan pilih Next Page. Kemudian teman-teman masuk kembali ke menu Insert lalu ke Page Number, lalu ke Format Page Number. Pada Number Format, teman-teman ubah dari nomor halaman berbentuk angka romawi kecil menjadi angka atau nomor biasa. 

Kemudian pada bagian Page numbering, teman-teman tentukan Start At nya ke satu, karna kita akan memulai pada nomor halaman satu walaupun nomor halaman ada pada halaman ketiga pada dokumen. Setelah itu klik OK untuk menyimpan pengaturan dan teman-teman bisa melihat hasilnya.



Jika teman-teman masih bingung mengenai penjelasan diatas, saya sarankan teman-teman untuk melihat juga video tutorialnya yang telah saya buat sebelumnya dibawah ini.









Tutorial Lainnya:

0 Response to "Cara Membuat Nomor Halaman Berbeda Dalam Satu File Word 2010"

Posting Komentar