Cara Print Booklet PDF di Acrobat Reader DC





Assalamualaikum wb. wb. dan selamat pagi menjelang siang untuk teman-teman dimanapun berada dan dapat mengakses web ini dan kebetulan membaca postingan ini. Kali ini saya akan berbagi sebuah tutorial yang berjudul cara print booklet pada file PDF di Acrobat Reader DC.


Print Booklet merupakan cara mengeprint yang mirip seperti buku, jadi nantinya file PDF yang di print dengan booklet nantinya akan terihat seperti buku. Adapun cara ngeprint booklet pada dokumen PDF menggunakan Acrobat Reader DC sangatlah mudah.

Sebelum kita lanjut, mungkin teman-teman tertarik juga untuk membaca tutorial kami lainnya dibawah ini:
Pertama-tama buka file atau dokumen PDF teman-teman menggunakan Acrobat Reader DC, kemudian masuk ke menu print.


Kemudian pada bagian "Page Sizing dan Handling", pilih "Booklet". Biarkan pengaturannya dan langsung saja klik "Print" untuk melanjutkan ke pencetakan.


Ditengah proses pencetakan, akan muncul pemberitahuan yang menyuruh kita untuk memasukkan kembali hasil cetak yang sudah tercetak kedalam printer. Akan tetapi bagian kosongnya diletakkan diaarah depan untuk mencetak halaman yang tersisa.



Setelah itu klik "Ok" untuk melanjutkan proses pencetakan halaman yang tersisa. Setelah proses pencetakan selesai, teman-teman tinggal melipat hasil cetakan dan menyusunnya sesuai dengan halamannya.



Untuk lebih jelas lagi mengenai tutorial diatas, saya sarankan kepada teman-teman untuk melihat juga video tutorialnya dibawah ini, sebab ditengah pencetakan nantinya akan ada muncul perintah selanjutnya. Semoga dapat bermanfaat dan selamat mencoba. Sebelum nonton di SUBSCRIBER dulu dong channelnya.



Oke, itulah cara untuk mengeprint booklet pada dokumen pdf menggunakan acrobat reader dc, semoga tutorial ini dapat bermanfaat untuk teman-teman semua. Dan jika video ini bermanfaat, silahkan teman-teman share atau bagikan postingan ini ke teman-teman lainnya yang belum tau caranya. Sampai ketemu pada postingan selanjutnya.




Tutorial Lainnya:

0 Response to "Cara Print Booklet PDF di Acrobat Reader DC"

Posting Komentar